Komsos dengan warga desa, Sertu Eddy Nurseno dengarkan keluh kesah dan aspirasi warga.

Sukoharjo (24/02/24) Babinsa Koramil 11 Polokarto Dim 0726/Sukoharjo wilayah Desa Wonorejo Sertu Eddy Nurseno WK aktif melaksanakan Komsos dengan masyarakat Desa Wonorejo dalam rangka untuk mempererat tali silaturahmi dan menjaga hubungan baik dengan masyarakat di wilayah.

Komsos merupakan salah satu tugas Babinsa dalam rangka pembinaan teritorial untuk mendekatkan diri dengan warga menjalin silaturahmi serta memperkuat Jaringter untuk kepentingan pembinaan teritorial.

Sebagai salah satu metode pembinaan teritorial Babinsa di wilayah Komsos merupakan sarana untuk mengetahui perkembangan Wilayah Binaan, karena semakin eratnya hubungan antara TNI dan Masyarakat sehingga segala perkembangan wilayah dapat diketahui dari laporan masyarakat.

Seperti halnya yang dilakukan oleh Babinsa Wonorejo tersebut adalah merupakan salah satu upaya kegiatan Komsos ditengah masyarakat dengan suasana santai dan kekeluargaan, membahas tentang perkembangan situasi terakhir di wilayah termasuk berbincang-bincang masalah pertanian dan usaha kecil warga masyarakat di wilayah desa Polokarto.

"Pendapat warga masyarakat harus kita dengarkan, kita tampung entah itu Keluh kesah warga, atau bahkan kabar baik itu yang kita harapkan, informasi dari masyarakat ini merupakan modal kami untuk mengetahui keadaan desa binaan," terang Sertu Eddy Nurseno.

Kegiatan ini merupakan upaya komunikasi sosial yang dibangun oleh Babinsa di tengah-tengah masyarakat dalam rangka silaturahmi dan mendengarkan aspirasi, keluhan serta pendapat yang tengah berkembang di tengah masyarakat terkait dengan kondusititas dan kemaslahatan masyarakat.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Patroli wilayah, Babinsa Koramil 07 Gatak beri motivasi kepada para petani

Babinsa Mertan hadir dan bantu pengamanan kegiatan Pengajian Tabligh Akbar Tahun Baru Islam 1445 H/2023

Kabupaten Sukoharjo Ikuti Verifikasi Lapangan Hybrid (VLH) Evaluasi Kabupaten Layak Anak Tahun 2023.