Patroli wilayah, Babinsa bantu Warga gotong royong perbaiki genteng di Kelurahan Mandan.

Sukoharjo (11/02/24) Babinsa Koramil 01 Sukoharjo wilayah kelurahan Mandan Serda Lilik Nogroho bersama warga melaksanakan gotong royong membantu memperbaiki kaso-kaso dan memasang genteng rumah warga di wilayah binaan kelurahan Mandan.

Dalam hal ini Babinsa Koramil 01 Sukoharjo Dim 0726/Sukoharjo wilayah Kelurahan Mandan yang tengah berpatroli keliling wilayah dengan sigap untuk membantu warganya. Babinsa sebagai ujung tombak satuan Komando Kewilayahan selalu hadir di tengah-tengah masyarakat. Babinsa Serda Lilik membuktikan hal itu, dengan bersama-sama warga melakukan gotong royong memperbaiki atap rumah milik salah seorang warga.

Serda Lilik mengatakan, warga Kelurahan Mandan harus senantiasa terus menghidupkan budaya gotong royong ditengah kehidupan bermasyarakat. Dengan adanya budaya gotong-royong terbukti pekerjaan akan semakin mudah, murah dan cepat ketimbang dikerjakan sendiri atau memperkerjakan tukang, seshingga sesama warga bisa saling membantu meringankan beban ekonomi setiap warga yang membutuhkan.

"Gotong royong merupakan budaya yang telah diwariskan nenek moyang kepada kita. Ini harus dilestarikan, Banyak sekali nilai-nilai luhur yang terkandung dalam gotong royong," ujar Babinsa.

Untuk itu, Serda Lilik berharap warga Mandan untuk terus menghidupkan budaya serta menumbuhkan rasa kepedulian dan saling tolong menolong terhadap warga yang mengalami kesusahan terutama terhadap warga yang kurang mampu. "Dalam hal ini dengan hidupnya kembali budaya gotong royong ini, secara tidak langsung merekatkan persatuan di antara warga dan merupakan modal yang sangat besar untuk ketahanan wilayah masing-masing, karena masyarakatnya kompak bersatu dan saling peduli dan melindungi," tutup Babinsa.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Patroli wilayah, Babinsa Koramil 07 Gatak beri motivasi kepada para petani

Babinsa Mertan hadir dan bantu pengamanan kegiatan Pengajian Tabligh Akbar Tahun Baru Islam 1445 H/2023

Kabupaten Sukoharjo Ikuti Verifikasi Lapangan Hybrid (VLH) Evaluasi Kabupaten Layak Anak Tahun 2023.